Kanker payudara menjangkiti kaum pria terutama yang berusia paruh baya. Sayangnya, kebanyakan tidak mengenali gejala klinis penyakit ini yang akhirnya terlanjur menyebar atau sudah stadium lanjut.
Gejala klinis kanker payudara pada pria sama seperti kanker payudara pada wanita yang berasal dari kelenjar susu. Bedanya, pria jarang terkena penyakit ini di bawah umur 50 tahun.
Karena hal itulah, sebaiknya kaum pria mengendalikan factor resiko terkena kanker payudara. Salah satunya adalah adanya keturunan gen kanker. Seorang pria beresiko terkena penyakit ini jika ada kerabatnya, baik pria maupun wanita ada yang mengidap kanker payudara. Ayah dengan mutasi gen kanker payudara juga bisa mewariskan kanker tersebut kepada anak-anak wanitanya.
Factor gaya hidup juga dapat meningkatkan resiko terkena kanker seperti kebiasaan merokok dan minum alcohol. Disamping itu stress dan kondisi lingkungan yang tercemar polusi membuat kaum pria rentan terserang berbagai jenis kanker termasuk kanker payudara.
Selengkapnya klik di sini ya....